Daun Berguguran

Minggu, 24 Juni 2012

Pramuka Dalam Pesona Budaya Indonesia


Pramuka Dalam Pesona Budaya Indonesia

A. Pendahuluan
                Pendidikan Kepramukaan di Indonesia merupakan salah satu segi pendidikan nasional yang penting, yang merupakan bagian dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia. Untuk itu perlu diketahui sejarah perkembangan Kepramukaan di Indonesia.
B. Sejarah Singkat Gerakan Pramuka
                Gagasan Boden Powell yang cemerlang dan menarik itu akhirnya menyebar ke berbagai negara termasuk Netherland atau Belanda dengan nama Padvinder. Oleh orang Belanda gagasan itu dibawa ke Indonesia dan didirikan organisasi oleh orang Belanda di Indonesia dengan nama NIPV (Nederland Indische Padvinders Vereeniging = Persatuan Pandu-Pandu Hindia Belanda).
                Oleh pemimpin-pemimpin gerakan nasional dibentuk organisasi kepanduan yang bertujuan membentuk manusia Indonesia yang baik dan menjadi kader pergerakan nasional. Sehingga muncul bermacam-macam organisasi kepanduan antara lain JPO (Javaanse Padvinders Organizatie) JJP (Jong Java Padvindery), NATIPIJ (Nationale Islamitsche Padvindery), SIAP (Sarekat Islam Afdeling Padvindery), HW (Hisbul Wathon).
               

Jumat, 23 Maret 2012

Bahayanya Anak Terpapar Asap Rokok

Ghiboo.com - Amat penting untuk menjauhkan anak dari paparan asap rokok. Dan amat bijaksana bila orangtua yang merokok mengerti hal tersebut dengan menjauh dari anak saat akan merokok.

Penelitian terbaru dari Norwegia menemukan bahaya yang mengancam bagi para perokok pasif, terutama anak-anak.

Anak yang terpapar asap rokok memiliki risiko dua kali lipat mengembangkan penyakit paru-paru obstruktif kronik (POKK) kelak saat mereka beranjak dewasa dibandingkan perokok pasif dewasa.

Penyakit paru-paru obstruksi kronik merupakan klasifikasi luas dari gangguan yang mencakup bronkitis kronik, bronkitis, emfisema dan asma.

Temuan yang dipublikasikan dalam journal Respirology ini merupakan hasil penelitian dari Haukeland University Hospital di Bergen, Norwegia terhadap 433 pasien dewasa pengidap PPOK dan 325 pasien dewasa sehat untuk menilai faktor risiko untuk kondisi yang menyebabkan kesulitan bernafas dan tumbuh lebih buruk dari waktu ke waktu.

Peneliti menemukan wanita yang sering terpapar asap rokok ketika masih kecil memiliki risiko 1,9 kali lebih besar terkena penyakit paru-paru. Sedangkan, pria yang sering terpapar asap rokok ketika masih kecil memiliki risiko 1,5-1,7 kali lipat lebih besar dari pada mereka yang tidak terkena paparan asap rokok.

"Hasil penelitian kami menunjukkan bahwa risiko jangka panjang terkena PPOK dapat dikurangi dengan menjauhkan anak dari paparan asap rokok," papar peneliti Ane Johannessen dilansir melalui Everydayhealth, Selasa (20/3).

Memang benar jika asap rokok bukanlah satu-satunya penyebab terjadinya PPOK, sebab polusi udara dan faktor genetika juga memainkan peran. Namun menurut peneliti, asap rokok menjadi faktor terkuat timbulnya gangguan pada paru-paru.

Selasa, 28 Februari 2012

Kompetisi WEB Kompas MuDA & Pertamina

feb 29, 2012
Kompetisi WEB Kompas MuDA & Pertamina untuk perseorangan atau tim, boleh mengirimkan alamat WEB atau Blog lebih dari satu | Di halaman WEB/Blog harus di sertai kata kunci : Kompetisi WEB Kompas MuDA & Pertamina. Lokasi kata kunci bebas | Penyaringan finalis ditentukan lewat peringkat WEB/Blog di mesin pencari google sesaat setelah kompetisi ditutup, kata kunci yang dikompetisikan : "Kompetisi WEB Kompas MuDA & Pertamina" | Mencamtumkan tautan balik ke www.mudaers.com, subject: WEB MuDA & lampirkan nama blog/web serta data diri lengkap.


Sewaktu kecil, Guru TK kami berkata “ Bumi adalah planet kita yang terindah “, tapi sekarang kami tersadar, kata – kata itu tidak berlaku lagi untuk detik ini.

MARILAH tengok dari hal yang paling dekat dengan kita, tiga hal yang masih menjadi permasalahan sampai saat ini di Negara Kita ( GLOBAL WARMING, BENCANA, SAMPAH YANG BERTUMPUK ). Apakah Kita hanya bisa duduk manis di depan Televisi di temani secangkir kopi hangat sembari kita  Mengomel, Menghina, dan Menyalahkan pihak-pihak terkait atas permasalahan tersebut ???!
Mungkin permasalahan Klasik ini terbilang tidak pernah terselesaikan dan tidak ada ujungnya, sehingga terlalu banyak orang yang di hantui oleh lima kata yang menyedihkan: “ Tapi itu sudah terlambat sekarang. “ tapi kami berkata kepada orang-orang seperti itu, “Omong kosong ! Orang tidak pernah terlambat unutk menepis kesalahan di masa lalu, tidak pernah terlambat untuk memulai dari awal lagi.” Otomatis hal ini memancing kita untuk melakukan suatu tindakan salah satunya dengan menginvestasikan energy kita untuk Bumi. Jika kita mau menyumbang energi, pantaslah kita untuk mengorbankan segenap usaha kita. kehidupan modern ini dihadapkan oleh situasi yang memaksa kita untuk memilih satu keputusan diantara dua pilihan konyol, pilihan pertama adalah suatu hal atau usaha yang simple atau mudah bagi manusia tetapi berakibat buruk bagi bumi, dan yang kedua adalah usaha yang membutuhkan pengorbanan namun berdampak baik bagi alam. Pastilah secara sepontan kita memilih pilihan ke dua. Tapi apakah anda yakin jika perjalanan kantor anda dengan mobil yang nyaman diganti dengan berjalan kaki yang tentu penuh perjuangan. Mungkin cara alternatif yang bisa kita pilih adalah mencari titik tengah diantara dua pilihan tersebut. Tapi mungkin hal ini sulit ditentukan atau bahkan mustahil, contohnya saja dari rokok. Asap dari rokok dapat menyebabkan penyakit bagi manusia dan juga polusi yang sangat berbahaya bagi Bumi. Tetapi banyak orang yang protes jika rokok dihilangkaan dengan alasan yang beragam. Menambah devisa Negara adalah salah satu alasan yang mereka gunakan. Ada lagi dengan kegiatan pengurangan unit mobil produksi dan tidak ramah lingkungan, dan sekali lagi itu hanyalah usaha yang sia-sia. Bukanya mengurangi, mereka malah menambah produksi mobil baru tetapi tidak diiringi dengan pengurangan mobil – mobil bekas. Kita lihat saja di Negara lain produksi mobil baru diimbangi dengan pemusnahan mobil-mobil bekas, lain hal di Negara kita Negara kita yang memperjualkan kembali mobil-mobil bekas yang sudah tidak layak sehingga menyebabkan kecelakaan dan polusi yang sangat parah. Dari hal-hal di atas, dapat ditarik suatu kesimpulan bahwa bumi ini dapat “ Di hidupkan kembali “ dengan beberapa cara sebagai berikut :
1.      Membuat mobil berbahan bakar ramah lingkungan dan di produksi masal.
2.      Usaha kecil yang menciptakan bahan bakar alternative lebih di kembangkan.
3.      Penggunaan sepeda lebih di marakan dalam transportasi sehingga mobil dan motor hanya di gunakan dalam perjalanan jarak jauh.
4.      Pengelolahan limbah dan pemberhentian penggunaan bahan - bahan yang menyebabkan global warming.
5.      Membuat tempat sampah yang lebih menarik.

Selanjutnya adalah upaya pemerintah untuk menggabungkan, mengkolaborasikan, dan menyatupadukan upaya-upaya dari kami beserta peserta lain yang mengikuti lomba Kompetisi WEB Kompas MuDA & Pertamina.